bisnis
Orang terkaya di Mesir kini pemegang saham terbesar di Adidas
Dengan kekayaan Rp 80,2 triliun, Nasif Sawiris juga termasuk orang paling tajir nomor 240 di dunia.
03 November 2015 16:05Konglomerat asal Mesir Nasif Sawiris. (Middle East Monitor)
Konglomerat Mesir Nasif Sawiris telah menambah jumlah sahamnya menjadi enam persen di Adidas, menjadikan lelaki 54 tahun ini pemegang saham terbesar di perusahaan ritel pakaian olahraga asal Jerman itu.
Lewat pernyataan tertulis, Bursa Saham Stuttgart menjelaskan salah satu perusahaan investasi milik Sawiris, NNS Holding, sekarang mempunyai 4,3 persen saham di Adidas, sedangkan Sawiris pribadi menguasai 1,7 persen, seperti dilansir Bloomberg dan Wall Street Journal.
Dengan kekayaan US$ 5,9 miliar atau kini setara Rp 80,2 triliun, Nasif Sawiris merupakan orang terkaya di Mesir dan ke-240 di dunia, menurut majalah Forbes.
Dia mengelola Orascom Construction Industries (OCI), cabang dari perusahaan Belanda OCI NV. Dia tahun lalu membangun perusahaan ekuitas Nile Holdings Investments (NHI).
Nasif Sawiris adalah putra bungsu dari Onsi Sawiris. Dia memiliki abang bernama Najib Sawiris, baru-baru ini menghebohkan karena berencana membeli dua pulau untuk menampung pengungsi, dan Samih Sawiris.