bisnis
Presiden terima Pangeran Al-Walid di Istana Bogor besok sore
Orang terkaya nomor 41 sejagat ini berencana berinvestasi di Indonesia.
21 Mei 2016 20:46Duta Besar Indonesia untuk Arab Saudi Agus Maftuh Abegebriel saat bertemu Pangeran Al-Walid bin Talal di lantai 66 Kingdom Tower di Ibu Kota Riyadh, Arab Saudi, April 2016. (Agus Maftuh Abegebriel buat Albalad.co)
Faisal Assegaf
Presiden Joko Widodo besok sore di Istana Bogor dijadwalkan menerima kunjungan Pangeran Al-Walid bin Talal, orang Arab paling tajir di Timur Tengah.
"Dia besok sore diterima Presiden di Istana Bogor," kata Duta Besar Indonesia untuk Arab Saudi Agus Maftuh Abegebriel kepada Albalad.co melalui pesan WhatsApp malam ini. Dia menambahkan pemilik konglomerasi Kingdom Holding Company itu berencana berinvestasi di Indonesia.
Pangeran Al-Walid, 61 tahun, adalah orang terkaya nomor 41 di dunia versi majalah Forbes tahun ini. Keponakan dari Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Aziz dan berharta US$ 18,6 miliar itu melorot posisinya, tahun lalu di peringkat ke-34.
Agus Maftuh memperkirakan Pangeran Al-Walid tiba di Bali semalam. "Dia punya banyak properti di Bali," ujarnya. Namun Agus Maftuh mengaku tidak tahu di mana sang pangeran menginap di Pulau Dewata itu.
Pangeran Al-Walid Ramadan tahun lalu menghebohkan dunia setelah mengumumkan bakal menyumbangkan seluruh kekayaannya bagi peradaban dan kemanusiaan.